Jumat, 02 Mei 2014

5 Kucing Peliharaan Bertubuh Raksasa

Sebuah rumah pasti lebih meriah dan seru bila ada binatang peliharaan di dalamnya. Dan jika Anda salah satu pecinta binatang, pasti menyenangkan bisa bermain dengan mereka ketika waktu senggang. Nah, bila Anda sedang mencari binatang lucu yang bisa menghiasai keceriaan rumah, kucing bisa menjadi salah satu pilihan.
 
Ya, sebagian besar dari kita mungkin banyak yang setuju bahwa kucing adalah hewan lucu yang banyak digandrungi untuk dijadikan hewan peliharaan. Wajahnya yang imut, jalannya yang sering lemah gemulai, tiba-tiba gesit kalau diajak bermain, bulu yang halus, penurut, adalah beberapa alasan yang mendasari banyak orang untuk memutuskan memelihara kucing. Namun, bagaimana bila hewan cantik ini memiliki tubuh yang besar, panjang, dan memiliki berat di luar bobot normalnya ya?

Pada umumnya bobot tubuh kucing dewasa normal hanya berkisar 3-5 kg. namun, ada beberapa kucing peliharaan yang bobotnya belasan kg, bahkan seperti kucing raksasa. Penasaran, seperti apa sosok kelucuan kucing-kucing peliharaan bertubuh besar, gemuk, dan tinggi?. Berikut unikgaul.com merangkum 5 dari beberapa kucing raksasa di dunia: 
 
1. Kucing dengan Bobot 18 Kg Bernama Garfield 
  
 
Apakah Anda tahu kucing Garfield?. Ya, kucing animasi bertubuh gemuk, pemalas, dan sudah mendunia ini, ternyata ada di kehidupan nyata. Kucing tersebut berasal dari NY, AS. Dengan nama yang serupa, Garfield ini memiliki berat 17 Kg, dan telah diklaim menjadi kucing tergemuk di dunia.
 
Karena bobotnya yang sangat besar, kucing berwarna putih orange ini bukanlah kucing yang senang berkeliaran di luar. Persis seperti tokoh Garfield di dunia kartun, kucing ini kiga lebih suka bermalas-malasan dan makan sepanjang hari. Bahkan ia makan makanan apapun yang dapat ia temukan. 

Walaupun kucing ini relative sehat, tetapi ia berjuang untuk bergerak agar tidak mengalami resiko kesehatan serius di masa depan.
 
Namun, setelah pemiliknya meninggal, Garfield dibawa ke North Shore Animal League of America di Port Washington, Long Island. Ternyata, selain masalah berat badan, kucing bongsor ini memiliki tekanan psikis. Para staff di penampungan hewan yang merawatnya memberinya diet rendah kalori, dan menghindarkannya konsumsi makanan kering. Para staff di penampungan juga mengatakan, agar lebih bergerak aktif, Garfield ikut permainan bola, dan aktivitas lainnya. Mereka berharap berat badan Garfield dapat turun sekitar 0,91 kg setiap bulannya. Kini para staff sedang mencari orang yang berkomitmen hendak mengadopsinya, dan membantu dia agar lebih sehat dan aktif.

2. Kucing Seberat 16 Kg Bernama Spongebob
 
 
Kucing peliharaan bertubuh raksasa dari daftar ini, ialah kucing berusia 9 tahun bernama spongebob. Spongebob ini bukanlah animasi produk nickelodeon yang cukup terkenal, dengan sebuah spons sebagai pemeran utamanya. Melainkan seekor kucing raksasa, ya, kehadiran spongebob selalu mendapat perhatian public, di mana pun ia berada. Kucing yang memiliki bobot seberat 16 kg ini, hampir serupa dengan anjing Labrador, atau bahkan lebih besar daripada seoarng bocah berusia empat tahun. Dengan tinggi 2 kaki, dan dipercaya sebagai salah satu kucing paling gemuk di dunia.
 
Tubuhnya yang membengkak, disebabkan karena sang pemilik, Kendra Mara, tak bisa mengatur konsumsi makanan kucing kepunyaannya tersebut. Saking besarnya, spongebob bahkan tidak bisa membersihkan dirinya sendiri, dan mengalami kesulitan berjalan. Selain hanya makan dan tidur, kegiatan favoritnya adalah berjemur, dan disikat saat dibersihkan oleh sang pemilik. Karena takut kesehatannya terancam, Kendra membawa kucing kesayangannya pada sebuah penampungan bernama Animal Heaven, yang berada di dekat tempat tinggalnya di kota Asheville, Carolina bagian utara, AS.
 
Pada saat datang ke penampungan, sekelompok orang hanya berdiri menatapnya tak percaya. Bahkan beberapa staff penampungan mengatakan ia adalah kucing terbesar yang pernah kami lihat. Karena alasan kesehatan, spongebob harus menghilangkan beberapa berat badannya. Dan kini, Mara berupaya untuk mengurangi bobot tubuh hewan kesayangannya melalui diet tinggi protein. Selain itu, agar badan spongebob kembali normal, kucing ini juga harus mengikuti sesi latihan per harinya. Lewat program diet yang telah ia jalani, spongebob kini berhasil menurunkan berat badannya sebanyak 1,4 kg.
 
3. Rupert, Kucing Jenis Maine Coon Raksasa
 
 

Kucing peliharaan raksasa lainnya ialah, kucing bernama Rupert. Kucing yang berjenis Maine Coon ini, menjadi perhatian khalayak karena mempunyai ukuran badan 3x lipat lebih besar dari kucing biasanya. Kucing yang memiliki ukuran besar ini diberitakan mempunyai berat sampai dengan 9 kg, dan mungkin saja diklaim sebagai kucing terbesar di dunia. Klaim ini mungkin saja terjadi, karena Rupert masih terus mengalami masa pertumbuhan.
 
Rupert ialah kucing yang berasal dari Maine, AS, yang baru berumur 3 tahun. Kucing raksasa yang belum selesai masa pertumbuhannya ini juga merupakan kucing terbesar di kotanya. Dan tahukah Anda, jika ukuran tubuhnya saat ini, hanya setengah dari berat yang bisa dicapainya. Karena saat bertambahnya usia, Rupert diramalkan bisa tumbuh lebih besar, dan akan memiliki bobot yang lebih berat dari yang ia miliki sekarang. 

Sang pemilik Rupert, Kyra Foster, menjelaskan, ia mempunyai bulu tebal, yang membuat Rupert tampil lebih eksotis. Foster bahkan terlalu sayang dengan
kucingnya, sampai-sampai ia mengklaim Rupert memiliki parawakan magis dengan bulu panjang yang membuatnya tampak liar. Dan jika dilihat dari jenisnya, Maine Coon ialah salah satu spesies kucing tertua asli Amerika Utara, yang memiliki penampilan fisik yang besar dan terampil dalam berburu. Kucing ini juga disebut-sebut sebagai kucing mammoth, yaitu semacam gajah purba raksasa, yang masih bisa terus tumbuh dan berkembang. Bisa Anda bayangkan seberapa besar tubuhnya nanti?. Sepertinya lebih mirip anak harimau dari pada kucing.

4. Papi-Chan, Kucing dengan Berat 12,5 Kg


Kucing peliharaan bertubuh raksasa berikutnya ialah, Papi- Chan. Kucing berjenis angora yang menakjubkan ini  memiliki bobot sebesar 12,5 kg. Saking beratnya, sang pemilik pun harus sekuat tenaga untuk menggendong kucing berjenis angora ini. Pada saat ia baru berumur 3 bulan, Papi-Chan hanyalah seekor kucing kecil, tetapi semakin bertambahnya usia, kucing berbulu lebat ini pun semakin besar dan bertubuh gemuk. Bahkan bila diukur, diameter perutnya memiliki lebar 75,5 cm.
 
Saat muncul di salah satu acara televise keluarga di Jepang, kucing ini sudah terlihat memiliki sifat pemalas. Kegiatan favorit sehari-harinya hanyalah menonton tv, makan, dan tidur. Karena saking besarnya, Papi-Chan juga sulit untuk bergerak aktif. Bahkan untuk menggaruk kepalanya pun ia tak sanggup. Malahan Papi-Chan terlihat lucu, saat menggunakan kaki belakangnya untuk menggaruk, tetapi tak kunjung sampai mengenai kepala.
 
Dan sama seperti kucing berbadan raksasa lainnya, beberapa cara pun dilakukan oleh sang pemilik untuk mengajak kucing bertubuh gemuk ini bergerak. Dari mulai mengajaknya bermain, hingga mengajaknya olahraga dengan menggunakan mesin lari khusus hewan peliharaan. Namun, Papi-Chan lagi-lagi menghindar. Sang pemilik pun tak kehilangan akal. Ia membuatkan baju khusus untuk membantunya berjalan. Tetapi, jangan sangjam kelebihan kucing manja ini ialah, ia tak menggeram atau menghindar saat waktu mandi tiba. Malah kucing ini terlihat sangat menikmati saat sang pemilik menyemprotkan air untuk membersihkan bulu lebatnya.
 
5. Magic, Kucing Peliharaan Teringgi di Dunia 

 
 
Kucing-kucing peliharaan raksasa lainnya ialah, kucing bernama Magic. Kucing jenis savannah ini merupakan salah satu jenis kucing pelihara tertinggi di dunia. Jika diukur dari bahu sampai ujung kaki, kucing ini berukuran 17,1 inci. Ukuran tersebut tentu lebih besar dari kucing peliharaan pada umumnya. Nah, selain kucing ini dikenal gesit dan cerdik di alamnya, ternyata kucing ini juga jinak dan penyayang. Hal itu dibuktikan dengan kedekatan Magic bersama seorang anak berusia 6 tahun bernama Andreas Stucki.
 
Saat Magic dan anak laki-laki itu bermain, mereka terlihat sangat dekat. Magic senang membelai, menjilat, mengelus-eluskan bulu lembutnya kepada Andreas. Dan seperti kucing rumahan pada umunya, kucing ini pun gemar membangunkan majikannya saat mereka tidur. Bisa Anda lihat sendiri, bagaimana sosok atletis kucing savannah, saat Magic membangunkan Andreas dari kasur yang tinggi, dengan hanya satu lompatan.
 
Jika dilihat dari jenisnya, kucing ini berasal dari kucing liar di Afrika, terutama jenis perkawinan campuran antara African Several, dengan jenis kucing rumahan. Maka tak heran bila kebanyakan kucing ini berwarna cokelat mencolok. Soal kesetiaan, kucing savannah sebanding dengan kesetiaan yang dimiliki anjing. Kucing ini juga memiliki jiwa social yang tinggi, dan kepribadian yang ramah. Namun, bagi Anda yang ingin memeliharanya, Anda perlu mengeluarkan biaya yang tak sedikit. Karena kucing jenis ini merupakan kucing mahal.

5 Jenis Burung Peliharaan

5 jenis burung peliharaan terbaik bagi keluarga yang mempunyai anak kecil, yang informasinya kami terjemahkan dari voices.yahoo.com.
1. Burung Kenari
 
foto burung kenari
 


Burung ini tidak memerlukan waktu bermain di luar kandang, sehingga aman bagi keluarga yang memiliki anak berusia di bawah 12 tahun. Kenari merupakan burung kecil yang cantik serta tidak memerlukan perawatan yang rumit selain makan, minum, dan kebersihan kandang.

Burung Kenari merupakan burung yang aktif, sehingga selain suaranya enak didengarkan, tingkah polahnya di dalam kandang juga menyenangkan untuk dilihat. Dengan usia harapan hidup sekitar 15 tahun, burung ini akan menjadi bagian keluarga yang menyenangkan.
2. Parkit
foto burung parkit

Burung ini memiliki bulu yang colorful. Beo kecil yang memiliki kedua unsur utama di atas. Burung ini tidak hanya berani dekat dengan manusia, tetapi mereka juga tidak takut disentuh. Seperti beo pada umumnya, parkit juga dapat diajari berkata-kata. Usia harapan hidup burung parkit sepanjang usia rata-rata anjing peliharaan. Burung ini merupakan burung yang cocok untuk anak kecil dengan pengawasan orang dewasa, karena mungkin mereka akan terlihat seperti sebuah mainan bagi anak kecil.
3. Peach-Faced Lovebird
Foto Peach-Faced Lovebird

Burung ini memiliki karakter yang berbulu warna-warni, lincah, dan berbadan kecil. Sehingga burung ini akan lebih baik jika diberikan kepada anak-anak yang sudah berusia di atas 12 tahun. Burung ini juga dikenal cerdas, dan playful. Mereka dapat hidup hingga usia 20 tahunan, jika makanan, dan kebersihan kandang mereka terjaga. O iya, meskipun sifatnya dituturkan seperti di atas, tetapi sebaiknya jangan dikeluarkan dari kandang, atau dia akan terbang.
4. Cockatiel
Foto burung Cockatiel

Burung ini cenderung lebih tenang daripada burung parkit. Burung ini juga memiliki tubuh yang lebih besar daripadanya. Burung Cockatiel merupakan jenis beo berukuran medium. Mereka termasuk yang layak pelihara karena mereka cenderung tidak kabur jika disentuh. Mereka juga cerdas, dapat menirukan suara-suara yang didengarnya termasuk suara komputer yang baru menyala, suara microwave, ataupun bunyi bel.
Burung beo jenis ini memiliki usia harapan hidup dua kali usia kucing atau anjing peliharaan pada umumnya. Sehingga burung ini dapat menjadi teman tumbuh dewasa seorang anak ABG menuju kedewasaan.

5. Pacific Parrotlet
Foto Burung Pacific Parrotlet

Burung sepanjang 5 inch ini juga masih termasuk jenis beo. Mereka adalah burung yang cerdas, suka ingin tahu, dan terkadang cukup agresif mengejar sesuatu yang menurut mereka menarik. Beri mereka kandang yang cukup besar dengan beberapa mainan di dalamnya, maka burung ini akan terlihat lucu dnegan banyak tingkahnya. Burung ini dapat hidup hingga usia 20 tahunan.
Catatan : Secara garis besar, karena burung adalah binatang yang berbadan kecil, maka mereka lebih cocok dipelihara atau dipasrahkan kepada anak yang minimal berusia 12 tahun. Karena jika dipasrahkan kepada anak yang lebih kecil dari itu, keselamatan si burung pasti akan terancam, entah itu karena terlalu keras dalam 'memainkannya' atau karena mereka tidak mendapatkan perawatan yang selayaknya.
Referensi : voices yahoo

10 Ikan Hias Termahal di Indonesia

Jika anda pecinta ikan hias, mungkin anda ingin mengetahui fakta ikan hias apa yang termahal di Indonesia dan terpopuler dipelihara. Memang jenis hewan ini menjadi pilihan utama bagi sebagian orang untuk dipelihara. Disamping menjadi investasi yang baik, perawatannya juga tidak rumit seperti binatang lainnya asalkan kita cukup serius memberikan perhatian.
Berikut inilah daftar 10 besarnya, seperti burung kicau, parameternya untuk menyatakan mahal dan tidaknya tergantung oleh beberapa faktor seperti jenis ikan, ukuran, faktor kebutuhan pasar dan lainnya. 

10. Ikan Neon Tetra
 
Makanan Ikan Neon Tetra 

Dikenal dengan nama latin, Paracheirodon innesi, ikan ini berasal dari daerah Amerika Latin seperti Peru, Kolombia dan Brazil. Karena memiliki warna biru terang dibagian punggung dan putih perak di bagian abdomen, ikan ini sering dijadikan ikan hias. Harga ikan ini bervariasi sesuai ukurannya. Untuk ukuran 0.8 cm (usia 40 hari) dijual dengan harga Rp. 150 perekor. 

9. Ikan Angel
 
Cara Pembiakan Ikan Angel 

Dikenal dengan nama Angelfish atau Pterophyllum Sclare, ikan ini termasuk ikan hias karena bentuknya yang pipih dan mulutnya tajam. Ikan ini sangat mudah dipeliharra karena makananya mudah didapat seperti jentik nyamuk atau pelet. Harga ikan ini berkisar Rp. 3.500 untuk ukuran sekitar 3 cm. 

8. Ikan Guppy
 
Gambar Jenis Ikan Guppy Termahal 

Dikenal dengan nama ikan seribu atau ikan cere, ikan hias ini hidup di air tawar dan suka memakan jentik nyamuk sampai 100 jentik sehari sehingga dianggap dapat menumpas penyakit demam berdarah. Harga ikan ini sangat murah, berkisar Rp. 2.500 sampai Rp.10 ribu perekor.

7. Ikan Cupang Crowntail

Gambar Ikan Cupang Crowntail 

Termasuk jenis ikan cupang yang diperlombakan untuk kontes keindahan, ikan ini memiliki sirip yang unik seperti berbentuk kipas atau layar yang sobek. Di Indonesia, ikan ini dikenal dengan nama cupang serit. Harga ikan ini bervariasi dimulai dengan harga Rp. 15.000. 

6. Ikan Mas Koki
 
Penyakit Ikan Mas Koki dan Cara Mengatasinya 

Dikenal sebagai ikan hias yang hidup di air laut, ikan ini memiliki keunikan di sisiknya yang berwarna emas dengan bentuk mata yang besar dan melotot. Karena amat rawan pada kandungan ammonia, ikan ini membutuhkan perhatian yang sangat besar terutama pemenuhan kebutuhan gelembung udara dan makanan. Nilai jualnya mencapai Rp. 20.000 perekor. 

5. Ikan Discus
  
Harga Jual Ikan Discus 2014 

Berasal dari lembah Sungai Amazon, ikan air tawar ini banyak dipelihara sebagai ikan hias di akuarium di Asia karena bentuknya yang indah dan warna sisiknya yang bagus. Variannya terbagi dalam 3 warna: hijau, coklat dan biru. Untuk ukuran 3 inchi, ikan ini berharga Rp. 75.000 sampai Rp.100.000 

4. Ikan Oscar
 
Pakan untuk Ikan Oscar Batik 

Karena mempunyai bentuk dan warna yang menarik, kuning kemerahmerahan, ikan ini populer dikembangbiakkan di Indonesia dan terdapat berbagai jenis varietas karena perkawinan silang. Ikan ini sebaiknya hidup sendiri di aquarium karena tidak ramah dengan ikan lain. Harga ikan ini bervariasi antara Rp. 100.000 sampai Rp. 250.000. 

3. Ikan Koi
 
Gambar Ikan Koi Jepang 

Berasal dari negeri China dan dikenal dengan nama ikan karper, ikan hias ini merupakan kerabat dekat ikan mas dan dianggap pembawa keberuntungan. Untuk memelihara ikan Koi menjadi ikan yang cantik dan sehat termasuk punya nilai jual yang tinggi, ada 3 faktor yang diperhatikan yaitu bibit ikan, makanan dan kualitas air untuk pemeliharaan. Terdapat 24 varietas ikan ini di seluruh dunia. Harga untuk Koi Jepang berkisar Rp. 5 juta – 7 juta untuk ukuran 30-40 cm. 

2. Ikan Lou Han
 
Pakan atau Makanan Terbaik untuk Ikan Louhan

Dikenal dengan nama Flowerhorn (Bahasa Inggris), ikan hias ini terkenal karena indahnya warna sisik dan adanya benjolan kelam di bagian kepalanya. Tiga jenis Ikan Lou Han yang ada di Indonesia adalah Golden Base, Cecu dan SRD. Makanan ikan ini dapat berupa makan kering dan beku seperti cacing daran, udang Prawn dan pelet. Harganya bisa mencapai Rp. 40 juta perekor. 

1. Ikan Arwana
 
Gambar Ikan Arwana Jantan 

Dikenal dengan nama Siluk Merah atau Ikan Naga, ikan hias air tawar ini dapat ditemukan di kawasan negara-negara di Asia Tenggara. Disamping keindahan sisiknya, ikan ini mempunyai daya tahan fisik yang kuat. Karena populasinya terancam punah, ikan ini mempunyai harga jual yang cukup tinggi. Dikabarkan Ikan Arwana jenis Super Red Albino terjual dengan harga Rp. 1 Milyar pada Indonesia Pets Plants Aquatic Expo (IPPAE) tahun 2010.

8 Jenis Ikan Hiu Paling Besar

Ikan jenis hiu di identikan ikan yang sangat agresip sering menyerang ikan jenis lainnya termasuk manusia, bentuk badan serta siripnya hiu yang khas, membantu ikan tersebut bermanuver dan berenang sangat cepat di dalam air, bentuk gigi yang seperti gergaji membantu ikan tersebut mengoyang badan mangsanya, tapi ternyata hiu yang ada di laut tidak semuanya sebagai pemangsa yang memakan daging (carnivora), di bawah ini beberapa jenis hiu yang hidup di laut 
1. Whale Shark
 

Whale Shark (Rhincodon Typus) adalah hiu terbesar di dunia. Hiu paus dapat hidup sehingga 41 kaki (sekitar 12 meter) dan berat hingga 15 tons.

Meskipun besar, hiu paus  tidak termasuk golongan buas, gerak mereka sangat lambat dan hanya memakan ‘phytoplankton’.
 
Populasinya ada di sekitar laut khatulistiwa dan perairan yang hangat. Spesies yang berasal dari kehidupan 60 juta tahun yang lalu ini mampu hidup hingga 70 tahun lamanya.
 
2. Basking Shark
 

Hiu Basking – nama latin:  Cetorhinus Maximus, menempati posisi sebagai ikan hiu terbesar ke 2 di dunia. Panjangnya bisa mencapai 40 kaki, dan pernah tertangkap dengan berat hingga 19 ton. Meskipun berbadan besar, hiu jenis ini cenderung lambat dan bukanlah predator alias pemangsa, sama seperti hiu paus.
                                                 
                                                  3. Great White Shar




Great White Shark (Carcharodon Carcharias), adalah salah satu dari hiu yang terganas di dunia. Dapat mencapai panjang hingga  26.2 kaki dan berat hingga 5000 lbs (2267.96 kg). 


Hiu Great White adalah hiu terakhir dari jenis species, Carcharodon. Teritorialnya sangat luas, dapat di temukan di lepas pantai semua lautan. Film “Jaws” terinspirasi dari hiu jenis ini.

4. Tiger Shark



Tiger Shark (Galeocerdo Cuvier) menempati urutan ke-4 hiu terbesar di dunia dengan panjang hingga 24.3 kaki.
Seperti halnya hiu putih, spesies yang satu ini juga terkenal dengan kekejamannya. Dari semua jenis hiu yang ada, hiu macan terkenal suka menyerang perenang. Habitatnya di daerah perairan khatulistiwa dunia tetapi lebih cenderung di sekitar perairan Pasifik.


                                                               5. Pacific Sleeper Shark






Satu hal yang membuat hiu jenis ini menarik yakni merupakan salah satu dari sedikit jenis hiu yang dapat di temukan di daerah bertemperatur rendah (daerah menghadap kutub). Meskipun biasanya hidup di laut dalam, dengan kedalaman hingga 6500 kaki di bawah permukaan laut. 
Hiu Pacific Sleeper (Somniosus pacificus) bisa mencapai panjang 23 kaki dan berat hingga 800 lbs (362,87 kg).


                                                              6. Greenland Shark
 

Hiu Greenland Shark (Somniosus Microcephalus) dikenal juga dengan ‘sleeper shark’, ‘gurry shark’, ground shark’, ‘grey shark’ atau ‘ Inuit Eqalussuaq.
Hiu ini dapat tumbuh hingga 21 kaki, hidup di sekitar perairan Atlantik utara dekat wilayah Greenland dan Iceland.
Yang menakjubkan, usianya bisa mencapai 200 tahun, karena itulah termasuk jenis vertebrata (bertulang belakang) dengan usia hidup terlama.

                                                          7. Great Hammerhead Shark
 

Great Hammerhead (Sphyma mokarran) adalah hiu terbesar dari semua jenis hiu hammerhead (hiu martil) yang dapat hidup hingga 20 kaki.

Great Hammerheads dapat di temukan di seluruh dunia layaknya hiu–hiu yang hidup di perairan khatulistiwa.
Berbeda dengan hiu lainnya, Great Hammerhead sebisa mungkin menghindar dari manusia. Dengan kata lain, hiu ini sangat pemalu.
Hiu Great Hammerhead terbesar yang pernah di tangkap oleh manusia adalah jenis betina dengan berat 1280 lbs (580,59 kg)

 8. Thresher Shark

 

Thresher Shark adalah jenis hiu besar yang bisa mencapai panjang hingga 18 kaki. Hiu ini biasa nya hidup di perairan khatulistiwa.
Hiu Thresher seringkali terlihat ‘ramping’ dari ukuran sebenarnya. Tetapi jangan tertipu oleh muslihatnya, karena hiu ini dapat mencapai berat hingga 1100 lbs (498.95 kg). yang hebatnya lagi hiu ini bisa menloncat dari dalam air ke udaran dengan sangat tinggi

Rabu, 30 April 2014

5 Jenis Penyakit Yang Paling Sering Diderita Manusia

Berikut adalah 5 macam penyakit yang paling sering diderita manusia seperti yang kami kutip dari jurnal kesehatan dunia.
 
         1. Penyakit jantung

Nama ini digunakan untuk semua gangguan yang terjadi pada organ jantung, gangguan terebut tentunya berbeda dan memiliki efek yang berlainan antara satu dengan lainnya.
 
Salah satu contohnya adalah kardiovaskular, merupakan kondisi dimana terjadi penyempitan arteri dan penyumbatan pada pembuluh darah. Gangguan ini dapat memicu stroke, angin duduk dan nyeri dada.
 
Selain itu ada pula aritmia, suatu kondisi dimana detak jantung terlalu cepat, lambat atau tidak beraturan. Semua gangguan pada organ tersebut lebih sering dinamakan dengan penyakit jantung. Penyakit ini dilaporkan menjadi pembunuh nomor satu manusia di dunia dan paling banyak diderita oleh penduduk bumi.
 
2. Kanker

Gangguan kesehatan ini memiliki banyak jenis, tergantung dimana sel kanker tersebut tumbuh dan berkembang. Jika tumbuh dan menyerang bagian lidah dinamakan kanker lidah, jika menyerang tenggorokan maka para ahli menamakannya dengan kanker tenggorokan.

Kanker sendiri merupakan pembunuh normor dua setelah jantung. Merupakan penyakit yang diawali dengan berkembangnya sel tidak normal pada bagian tubuh atau organ tertentu. Perkembangan relatif cepat dan dapat menyebar serta menginfeksi bagian lainnya. 


3. Radang sendi
Termasuk dalam radang sendi seperti osteoarthritis, asam urat, ankylosing spondylitis, rheumatoid arthritis dan lain sebagainya. Mereka memiliki penyebab dan faktor pemicu masing-masing.
 
Namun apapun penyebabnya, gangguan ini biasanya ditandai dengan peradangan yang terjadi pada persendian.
 
Hasil penelitian yang dilakukan oleh National Institutes of Health menemukan, osteoarthritis merupakan radang sendi yang paling sering diidap oleh manusia dibanding jenis radang lainnya.
 
Osteoarthritis memicu rasa sakit di bawah punggung, lutut, pinggul, tangan dan leher. Hal ini biasanya disebabkan karena terjadi pengkristalan asam urat.
 
4. PMS 

Termasuk ke dalam kelompok ini adalah herpes, sifilis, AIDS dan lain sebagainya. Hampir semuanya berbahaya dan menyebabkan pasien merasa minder di depan orang banyak.

Penyakit tersebut mempengaruhi organ tertentu penderitanya seperti tenggorokan, rektum, uretra dan leher rahim seorang wanita. 


5. Hipertensi
Penyakit yang biasanya dipicu karena adanya penyempitan pada pembuluh darah. Tekanan darah tinggi dapat menyerang siapa saja dan faktor resiko akan meningkat seiring bertambahnya usia, (sumber : www.janggleng.com).